Minggu, 26 Juli 2009

Hari Esok


Allah SWT berfirman, “Hai orang-orang yang beriman, bertaqwalah kepada Allah dan hendaklah setiap diri memperhatikan apa yang telah diperbuatnya untuk hari esok (akhirat), dan bertaqwalah kepada Allah, sesungguhnya Allah Maha Mengetahui apa yang kamu kerjakan.” (QS Al Hasyr [59]:18)

Allah mengingatkan kita untuk selalu memperhatikan amal shaleh yang telah kita lakukan. Karena seseorang itu tidaklah dinilai dari apa yang telah dicapainya dalam hidupnya di dunia tapi apa yang telah dilaluinya. Adakah umur yang telah ia lewati terisi dengan bermacam amal shaleh yang bernilai disisi Allah?

Rasulullah saw bersabda, “Semulia-mulia kamu adalah orang yang memberi banyak manfaat bagi orang lain.” (HR Bukhari)

Khalifah Ali ra pernah berkata, ada sesuatu hal yang selalu ingin diraih dan dimiliki seorang hamba Allah, padahal sesuautu itu pasti akan ia tinggalkan. Itulah dunia. Tapi ada sesuatu yang seolah-olah dilupakan dan berusaha disembunyikan agar tidak terlihat olehnya padahal sesuatu itu pasti datang. Itulah kematian.

Rasulullah mengajarkan sebuah doa kepada sahabat-sahabatnya, “Ya Allah, Engkau telah menciptakan diriku dengan sempurna, maka baguskanlah akhlak ku. (HR Ibnu Hibban)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar